Selasa, 10 November 2015

Design Program Pelatihan

Jenis Pelatihan
Pelatihan Peningkatan Kinerja dan Etika Kerja bagi Karyawan PT. Warkun Tingkat Pertama dan Menengah (low and middle level)

Tujuan Pelatihan
1.      Meningkatkan ketrampilan kerja agar peserta mampu mencapai kinerja secara maksimal
2.      Meningkatkan pemahaman peserta terhadap etika kerja yang harus ditetapkan sebagai karyawan perusahaan – sikap dan pengetahuan

Materi Pelatihan
a.       Pengelolaan (Manajemen) Kantor
b.      Tata Naskah dan Korespondensi
c.       Psikologi Kerja
d.      Komunikasi Kerja
e.       Disiplin dan Etika Kerja
f.       Kepemimpinan Kerja
g.      Pelaporan Kerja

Metode Pelatihan
Metode pelatihan yang dipergunakan yaitu:
1.      Diskusi kelompok
2.      Konferensi
3.      Simulasi
4.      Bermain peran dan demonstrasi
5.      Games
6.      Latihan dalam kelas
7.      Test dan ranking exercise
8.      Kerja Tim
9.      Study visit

Kualifikasi Peserta
Peserta pelatihan adalah karyawan PT. Warkun yang memenuhi kualifikasi sebagai karyawan tetap yang menduduki jabatan : KTU, Kepala Bagian, Kepala Sub-Bagian atau Karyawan Staf yang mendapat rekomendasi pimpinan perusahaan (General Manager atau Direksi)

Waktu (jumlah sesi) Pelatihan
Jumlah sesi materi pelatihan terdiri dari 47 sesi materi dan 3 sesi untuk pembukaan dan penutupan pelatihan. Dengan demikian jumlah sesi pelatihan adalah 50 sesi atau 25 jam dengan asumsi :
1 (satu) sesi berdurasi 30 menit atau 1/2 jam

Pelaksanaan Pelatihan
Hari/tanggal          : Senin, 28 Oktober 2015-Rabu, 30 Oktober 2015
Waktu                    : Pukul 08.00 WIB s/d selesai

Tidak ada komentar:

Posting Komentar